Pernahkan Anda mengalami kartu ATM ketelan? Ya pasti ketelan di mesin ATM lah, masa ketelan di mulut. Hehe, just kidding. Sungguh tidak enak sekali kalau sampai mengalami kartu ATM ketelan di mesin ATM. Penyebab kartu ATM ketelan disebabkan antara lain salah memasukan nomor PIN (Personal Identification Number) sampai 3 kali, mesin ATM sedang error, dan ada pihak tidak bertanggung jawab yang sengaja memasang benda pengganjal di mulut mesin ATM.
Agar tidak salah memencet nomor PIN, pastikan Anda menggunakan nomor PIN yang unik dan mudah diingat, misalnya tanggal lahir, nomor rumah, angka favorit, dan sebagainya. Pastikan nomor PIN Anda simpan di tempat yang mudah dijangkau apabila suatu saat Anda lupa nomor PIN tersebut. Tempat menyimpan nomor PIN bisa di dompet, mobile phone, atau di luar kepala.
Untuk mesin ATM yang sedang error pernah penulis alami, yaitu pada saat mau melakukan tarik tunai pada mesin ATM yang berbeda dengan kartu ATM saya, terjadi hal yang tidak pernah terjadi sebelumnya yaitu uang tidak keluar dan ATM malah tertelan. Nah jadi tambah pusing kan.
Sering terjadi ATM seseorang tertelan di mesin ATM gara-gara ada benda tak dikenal dipasang di mulut ATM. Ya itu adalah skenario aksi skimming yang sedang dilancarkan oleh pencuri. Kartu ATM Anda yang tertelan sudah tercatat data pribadi dan nomor PIN pada alat yang dipasang pencuri tadi. Kemudian oleh pencuri dibuat kartu duplikat ATM yang akan diisikan data pribadi dan nomor PIN Anda yang tertelan tadi.
Untuk mengantisipasi agar kartu ATM Anda tidak tertelan di mesin ATM, simpan nomor PIN Anda di tempat yang paling aman. Kemudian, cek keberadaan mesin ATM apakah sedang error atau tidak, caranya dengan menanyakan langsung ke pengguna lainnya sebelum Anda atau ke satpam yang berada dekat mesin ATM. Kalau terlihat benda mencurigakan di mulut ATM jangan sekali-kali menggunakan mesin ATM tersebut. Jauhi menggunakan mesin ATM yang jauh dari pusat keramaian.
Demikian tips agar kartu ATM Anda tidak ketelan di mesin ATM, semoga bermanfaat.
EmoticonEmoticon