Dalam kegiatan ekonomi suatu negara dikenal istilah permintaan, penawaran, dan keseimbangan pasar. Apa yang dimaksud dengan ketiga istilah tersebut, dan apa peran ketiganya bagi perekonomian suatu negara, berikut ulasannya.
Permintaan adalah suatu keadaan dimana pembeli membutuhkan sejumlah barang atau jasa untuk memenuhi kebutuhan hidupnya. Semakin banyak permintaan terhadap suatu barang atau jasa maka akan mendorong harga akan naik, dan sebaliknya semakin sedikit barang atau jasa yang diminta maka akan mendorong harga akan turun (hukum permintaan). Sebagai contoh permintaan terhadap telur ayam, jika stok telur ayam sedikit, sedangkan permintaan konsumen sangat banyak maka akan mendorong kenaikan harga telur ayam.
Penawaran adalah suatu kondisi dimana penjual menyediakan barang atau jasa dalam jumlah tertentu untuk memenuhi permintaan pasar. Semakin banyak barang atau jasa yang membanjiri pasaran, maka mendorong harga akan turun, dan sebaliknya jika barang atau jasa yang tersedia di pasaran sangat sedikit maka akan mendorong harga akan naik (hukum penawaran). Sebagai contoh, penjual dimana-mana menawarkan cabe rawit di pasar konvensional dan online, sementara di saat bersamaan yang membeli sedikit maka akan mendorong harga akan turun.
Keseimbangan pasar adalah suatu kondisi dimana terjadi pertemuan atau kesepakatan antara pembeli dan penjual atas jumlah dan harga barang atau jasa. Sebagai contoh, penjual menawarkan beras ke pembeli pada harga IDR12.000 per kilogram, dan pembeli pun sepakat membeli beras pada harga IDR12.000 per kilogram dalam jumlah tertentu. Contoh lain, penjual menawarkan baju ke pembeli pada harga IDR50.000 per buah, dan pembeli pun sepakat membeli baju tersebut pada harga IDR50.000 dalam kuantitas tertentu. Dengan demikian terjadilah keseimbangan pasar yang dimaksud.
Dalam suatu pasar konvensional sebagai wadah bertemunya penjual dan pembeli sudah pasti melibatkan istilah permintaan, penawaran dan keseimbangan pasar. Pembeli yang mencari barang yang dibutuhkan di pasar apabila tidak tersedia, maka tidak akan terjadi transaksi. Sebaliknya, jika penjual menjajakan barang dagangan di pasar tetapi tidak ada yang membeli maka tidak akan terjadi transaksi. Transaksi akan terjadi jika terjadi keseimbangan pasar yaitu bertemunya permintaan dan penawaran pada harga yang disepakati bersama.
Demikian ulasan mengenai permintaan, penawaran dan keseimbangan pasar, semoga para pelaku ekonomi dapat memahami posisi dan peran masing-masing. Dengan begitu, tujuan pertumbuhan ekonomi dalam rangka mengatasi berbagai permasalahan dalam suatu negara dapat tercapai.
EmoticonEmoticon